[TUT] Cara Speedtest di VPS

Saturday, November 30, 2013



[TUT] Cara Speedtest di VPS


heryan blog - Speedtest VPS Anda, untuk mengetahui kecepatan koneksi download / upload server vps anda. Biasanya kita menggunakan browser dan memerlukan flash player untuk speedtest ke Speedtest.Net, disini kita akan speedtest VPS anda melalui command (CLI).
Dengan kita berlangganan VPS hosting, yang pasti kita berharap dengan VPS bisa meningkatkan kecepatan akses situs kita, karena dengan akses situs yang cepat lebih user-friendly. Dengan kita berlangganan VPS, akses jauh lebih cepat daripada shared hosting. Terus bagaimana kita mengetahui total kecepatan bandwidth yang dimiliki oleh server hosting kita?


Test Kecepatan Bandwitdh / Speedtest VPS Anda

Script ini membutuhkan Python ter install di server VPS anda, untuk menjalankan speedtest ke speedtest.net pada VPS anda jalankan perintah berikut :
Download scriptnya dulu :
wget -O speedtest-cli https://github.com/sivel/speedtest-cli/raw/master/speedtest_cli.py
chmod +x speedtest-cli
Jika sudah di download, execute script tersebut
python speedtest-cli.py --share
Hasil test akan muncul seperti ini, ini saya pakai layanan VPS Hostgator, Daftar Disini :
root@kre [~]# python speedtest-cli --share
Retrieving speedtest.net configuration...
Retrieving speedtest.net server list...
Testing from Websitewelcome.com (192.254.223.234)...
Selecting best server based on ping...
Hosted by Grande Communications (San Marcos, TX) [237.77 km]: 23.921 ms
Testing download speed........................................
Download: 294.17 Mbit/s
Testing upload speed..................................................
Upload: 15.73 Mbit/s
Share results: http://www.speedtest.net/result/2922633081.png
Setelah anda speedtest VPS anda, link URL gambar hasil speedtest muncul akan seperti ini :
2922633081 Cara Speedtest VPS Anda ke Speedtest.Net CLI


[TUT] Cara Speedtest di VPS


Share
 
Copyright © 2016 heryandp's blog | Tech it Easy
Distributed By My Blogger Themes